Video Viral Mobil Plat Dinas Kemenhan Jajan Wanita di Pinggir Jalan
Video Viral Mobil Pelat Dinas dengan Wanita di Pinggir Jalan – Kementerian Pertahanan (Kemhan) memberikan klarifikasi bahwa pengguna mobil berpelat dinas yang terekam sedang menawar pekerja s3ks komersial (PSK) bukanlah pegawai aktif mereka.
Lihat postingan ini di Instagram
Kepala Biro Informasi Pertahanan Setjen Kemhan, Brigjen TNI Frega Ferdinand Wenas, menyatakan plat dinas yang digunakan merupakan duplikat. Plat itu sebelumnya memang milik pegawai Kemhan yang telah pensiun dan mobilnya sudah dijual.
“Jadi, memang plat nomor yang digunakan untuk kegiatan yang di pinggir jalan kemarin, itu memang sebelumnya digunakan oleh pegawai Kemhan yang sudah pensiun dan pegawai tersebut memang sudah menjual mobil itu dan nomor platnya sudah ditarik,” jelas Frega, Kamis (10/4).
Frega pun menyayangkan adanya pihak yang sengaja menggandakan dan menggunakan pelat palsu tersebut.
“Secara resmi pelat tersebut sudah tidak berlaku. Hanya memang kalau dilihat kan teman-teman bisa lihat ya di Shopee, kemudian di Tokopedia ada yang suka menjual pelat-pelat nomor Kemhan di situ.
Kemungkinan ada yang mengkloning, menggunakan nomor itu. Kita akan menindak tegas, mungkin penertiban juga yang di toko-toko online untuk menerbitkan pelat dinas Kemhan,” kata Frega.
—————————
Penulis: Suherman
Editor: Andika
Instagram : rifnaa.video