Video China Sindir Trump dan Musk Lewat Video AI
Video China Sindir Trump dan Musk Lewat Video AI – China menyindir Donald Trump lewat video buatan AI soal rencananya memindahkan pabrik dari China kembali ke Amerika.
View this post on Instagram
Dalam video itu, terlihat para buruh AS termasuk Trump dan Elon Musk tengah bekerja di pabrik dengan suasana muram, mulai dari merakit elektronik hingga menjahit pakaian.
Menurut estimasi perusahaan investasi asal AS, Wedbush Securities, sekitar 90% produksi barang kebutuhan sehari-hari dan komponen elektronik AS, termasuk iPhone milik Apple, masih bergantung pada fasilitas produksi dan perakitan di China.
Sementara itu, Presiden Donald Trump masih menunggu telepon dari Presiden Xi Jinping untuk melakukan negosiasi tarif, namun hingga saat ini belum ada respons dari Presiden Xi.
—————————
Penulis: Suherman
Editor: Andika
Instagram : rifnaa.video